Monday, October 25, 2010

Zodiac-o-Meter

Program pertama yang sy buat menggunakan bahasa Java. Masih berbasiskan Console berhubung belum belajar GUI nya. Program ini berfungsi untuk menentukan Zodiac sign berdasarkan tanggal lahir. Program dapat langsung dijalankan di OS Windows (Sudah terinstall Java/JRE) karena sudah dalam bentuk .EXE.
v.1.0
Mediafire: http://www.mediafire.com/?61r9bbiwbpbc91z

Wednesday, October 20, 2010

Mempermudah download dari Indowebster menggunakan Multi IDWS-IDM

Indowebster atau yang biasa dikenal dengan IDWS merupakan file hosting yang terbesar yang ada di Indonesia seperti MegaUpload dan Rapidshare, cuma sayangnya IDWS hanya bisa di akses dari Indonesia saja.

Nah, biasanya kalau pingin download dari IDWS harus melalui beberapa proses, meskipun tidak menggunakan waiting time seperti Rapidshare atau MegaUpload tetapi paling tidak jika kita ingin mendowload dari IDWS harus melalui beberapa proses sebelum kita dapat mendownload file tersebut.. Klik download dulu, kemudian disuruh cari tombol download di halaman selanjutnya, baru yang terakhir download filenya. Meskipun nga repot tapi kalau pingin download beberapa file sekaligus dari IDWS kan males juga harus melalui proses tadi berkali-kali.

Kemudian ketika mendownload file dari IDWS, nama filenya pun berantakan atau acak, tidak sesuai dengan nama file aslinya sehingga kita harus merename satu per satu file yang kita download tadi.

Hal-hal tadi bisa cukup merepotkan bagi yang sering mendownload file dari Indowebster. Tetapi untungnya, ada solusinya.

Dengan menggunakan sebuah program/tool kecil yang dibuat oleh bro Kenmahdi. Nama programnya 'Multi IDWS-IDM'. Program kecil ini (ukurannya hanya ±1 mb) membutuhkan Internet Download Manager (IDM) untuk dapat berfungsi. Jadi pastikan IDM Sudah terinstall di Komputer anda.
Link: Internet Download Manager

Kalau sudah mempunyai Internet Download Manager, tinggal program Multi IDWS-IDM tadi, kemudian pada kotak "Path IDM" pilih folder Internet Download Manager anda dan pilih IDMan.exe.
Pada kotak "Folder Hasil" masukan folder tempat hasil download anda akan disimpan.
ex. (Klik gambar untuk lebih jelas)

Kalau sudah, sekarang anda tinggal mengisi kotak yang ada di bawah "Folder Hasil" dengan link file yang ingin anda download. Masukan 1 link per baris.
ex. (Download SCANDAL - First Live in Liquidroom 2009)

Jika sudah tekan tombol "Proses" !

Tunggu samapi proses selesai... kemudian buka Internet Download Manager anda, file-file tersebut akan ditambahkan ke dalam queue IDM anda. Dengan nama file masing-masing! Jadi gak perlu repot-repot untuk rename satu per satu lagi.

Untuk mendownload proram ini, bisa melalui webpage bro Kenmahdi langsung:
http://kenmahdi.wordpress.com

Kalau males, ini link downloadnya:
http://www.mediafire.com/?ak1uo81523oau54

Latest Version: 0.2 Beta

Friday, October 15, 2010

Snapshot Desktop untuk Oktober


Desktop untuk bulan October~
Windows 7 x64 + Rocket Dock + Custom Visual Styles

Dock: Rocket Dock + CrystalXP Theme
Dock Icons:  Devine Icons by ~ipapun
Visual Styles: CaesarMod by ~dpcdpc11
Wallpaper: SCANDAL Wallpaper

Tuesday, October 12, 2010

Membuat Playlist di Mp3 Player Samsung YP-U3


Udah lama saya menggunakan mp3 Samsung YP-U3 tapi belum pernah menggunakan playlist untuk memutar lagu.. biasanya kalau mau mendengar satu list lagu,  saya masukin semuanya kedalam satu folder. Jadi nantinya di folder tersebut terdapat beberapa artist yang berbeda. Kalau pake cara ini lagu-lagu yang ada didalam mp3 player jadi berantakan karena tidak di sorting sesuai artist dan albumnya. Jadi satu-satunya cara supaya nga berantakan harus pake playlist. Karena tidak bisa membuat playlist menggunakan Windows Media Player jadi harus menginstall program bawaan untuk mp3 playernya, namanya EMODIO. Waktu pingin download saya lihat ukurannya besar, sekitar 50mb. Jadi males juga selain file size nya yang lumayan besar, harus install program tambahan lagi. Jadi nya menuh-menuhin program di komputer aja.

Satu-satunya cara ya dengan membuat playlist secara manual. Cukup menggunakan Notepad saja. Tapi cara ini tidak di rekomendasikan jika ingin membuat playlist dengan banyak lagu, karena manual jadi cape harus ketik/copas satu-satu lokasi dari lagu tadi.

Oke, langsung aja de, caranya:
1. Pertama-tama pindahin dulu lagu-lagu anda ke mp3. Kalau mau rapi di sort aja berdasarkan artist - album.
Contoh pengorganisasian folder di mp3 saya

2. Kalau sudah selesai, sekarang buka notepad dan masukan text berikut:
SPL PLAYLIST
VERSION .00

\link\ke\file\lagu.mp3
\music\abc.mp3

END PLAYLIST
Jika sudah, save as. Masukan filename yang anda mau dan beri extensi ".spl" di belakangnya. Kemudian untuk Save as type pilih "All Files (*.*)". Dan yang terkahir jangan lupa pilih "Unicode" sebagai encoding.
Note: ubah "\link\ke\file\lagu.mp3" dan "\music\abc.mp3" sesuai dengan lokasi lagu anda.

3. Jika sudah di save pindahkan file playlist.spl yang baru saja anda buat tadi ke dalam folder "playlist" yang ada di mp3 anda.

Contoh file playlist saya (SCANDAL.spl):
SPL PLAYLIST
VERSION 1.00

\Music\SCANDAL\TEMPTATION BOX\02 Taiyou to Kimi ga Egaku STORY.mp3
\Music\SCANDAL\TEMPTATION BOX\05 Namida no Regret.mp3
\Music\SCANDAL\TEMPTATION BOX\09 Playboy Part II.mp3
\Music\SCANDAL\TEMPTATION BOX\11 Aitai.mp3
\Music\SCANDAL\TEMPTATION BOX\03 Shunkan Sentimental.mp3
\Music\SCANDAL\Yume miru Tsubasa\01 Yume miru Tsubasa.mp3

END PLAYLIST

Cara diatas mungkin juga bisa digunakan di mp3 samsung lain-nya yang menggunakan playlist dengan extensi .spl. Silakan di coba :D

Monday, October 11, 2010

Super slow-mo vid



Video keren nih, make High Speed Camera. Super slow-mo..

Menggunakan Lastpass sebagai Password Manager

LastPass Extension di Firefox 3.6.10 (OS Fedora 13)

Akhir-akhir ini sering register di website sana sini sampe lupa password sama id-nya. Karena kebanyakan id dan suka lupa maka saya gunakan password manager. Awalnya pake KeePass password manager, tapi kurang efisien karena setiap kali mau login harus buka dulu keepassnya kemudian cari ID-nya baru di copy ke browser. Males juga tiap kali harus buka terus cari satu-satu. Akhirnya ketemu juga program yang bisa langsung terintegrasi kedalam browser bawaan seperti Firefox, Internet Explorer, dan Google Chrome (sayangnya Opera belum di support). Namanya Lastpass, cukup register saja untuk menggunakan Lastpass, kemudian download extensionnya sesuai dengan browser yang anda gunakan. Kalau untuk windows ada yang namanya LastPass Universal Windows Installer, dimana installer akan langsung menginstall extension Lastpass di semua browser yang terinstall di computer secara otomatis. Jadi gk usah repot download satu-satu. Jika sudah terinstall di browser kesayangan anda, tinggal login dengan id yang telah anda buat.

Jika sudah login maka setiap anda login di suatu website, lastpass akan menanyakan apakah anda ingin menyimpan data login anda di Lastpass. Jika sudah tersimpan nantinya anda dapat memilih untuk autofill atau autologin. Dimana setiap kali anda ingin login anda tidak perlu lagi mengisi ID dan password, karena Lastpass akan mengisikan data tersbut untuk anda, jadi tinggal klik login saja. Kalau anda memilih untuk auto login maka setiap kali anda mengakses website tersebut, maka anda tidak perlu login lagi, biarkan Lastpass yang melakukan login untuk anda.

Hal lain lagi yang saya suka dari Lastpass adalah database dari password kita di simpan di internet sehingga bisa di akses dimana saja, extensionnya pun mudah untuk di install.

Lastpass tidak hanya dapat di install di PC tetapi juga dapat di install di iPod, iPad, Android, Blackberry, Windows Mobile, Palm WebOS, dan Symbian. Tetapi sayangnya anda harus membayar untuk menginstall last pass di perangkat-perangkat tersbut (LastPass Premium). Masih ada banyak fitur lainnya, untuk fiture lengkapnya lebih baik dicoba sendiri deh :D

Screenshot:
LastPass Login di Mozilla Firefox (Win 7 x64)
LastPass Login di Google Chrome (Win 7 x64)

Hello World!


Biasanya kalau kita pertama kali membuat sebuah program pasti kita kenal dengan Hello World!, Biasanya program tersebut akan menampilkan tulisan "Hello World" di terminal atau command line. Begitu juga hal nya dengan blogging, diawali dengan post "Hello World". Kalau anda pengguna Wordpress anda pasti tahu karena setiap kali anda membuat blog di Wordpress, postingan "Hello World" sudah di publish secara otomatis. Anggap saja Hello World ini sebagai postingan pertama saya :P

Berhubung masih newbie di dunia blogging mungkin blog nya akan jarang di update, tapi saya akan mencoba untuk memposting hal-hal yang saya anggap menarik, aneh, random atau apa sajalah.